food and beverage

Warung lumayan kepanjen Tempat makan yang nyaman untuk seluruh anggota keluarga.

14.46.00



Warung Lumayan dengan halaman yang luas dan teduh


Semenjak Kepanjen dicanangkan sebagai ibukota kabupaten Malang, semakin banyak tempat wisata kuliner yang berdiri. Mulai dari makanan modern sampai makanan tradisional., semua ada.

Kurang lebih 7 tahun lalu, saya sempat berbincang dengan salah seorang pengusaha kuliner di Kepanjen ini. Menurut mereka usaha kuliner di kepanjen ini terhambat oleh kebiasaan masyarakat setempat yang lebih suka makanan yang enak namun harganya murah. Selain itu jenis makanan baru sulit menembus pasar Kepanjen. Wisata kuliner belum dikenal di Kepanjen pada saat itu.

Sebagai contoh, dulu ada gerai makanan cepat saji yang sudah sangat terkenal. Namun hanya sempat buka beberapa bulan saja lalu kembali tutup karena sepi pembeli.

Namun seiring dengan waktu dan berkembangnya teknologi mengakibatkan perubahan paradigma di masyarakat. Kalau dulu makanan hanya alat pemenuh kebutuhan untuk menghilangkan rasa lapar, kini bergeser menjadi gaya hidup. Bagi beberapa orang, makan untuk kenyang adalah tujuan kesekian, tujuan utamanya adalah posting di media sosial.

Tentu saja hal ini menguntungkan para pengusaha kuliner. Berlomba-lomba mereka melakukan inovasi untuk menarik pembeli. Masing-masing tempat punya segmentsi pasar sendiri-sendiri. Salah satu contoh tempat yang nyaman untuk keluarga adalah Warung Lumayan Kepanjen.

Warung Lumayan terletak di jalan Trunojoyo Kepanjen dan berada beberapa puluh meter ke arah timur stadion Kanjuruhan Kepanjen. Warung yang menghadap ke selatan ini  memiliki dua area makan yaitu di dalam warung dan di luar warung

Di bagian dalam warung yang cukup luas ini terdapat meja-meja besar yang masing-masing meja bisa menampung kurang lebih dari 10 orang. Cara penyajiannya adalah dengan sistim prasmanan. Yaitu pembeli bisa memiih dan mengambil sendiri nasi dan lauk pauk yang diinginkan.



berbagai lauk pauk bisa dipilih sesuai selera anda



Terdapat dua jenis nasi yaitu nasi putih dan nasi empok. Sedangkan sayur dan lauknya ada bermacam-macam. Mulai dari urap, tumis daun pepaya, cap cay, bali telor dan tahu, berbagai jenis olahan ayam,ikan dan daging, tempe goreng, dan lain sebagainya.
Begitu juga dengan minumannya, anda bisa memilih sesuai dengan selera anda baik itu dingin maupun hangat.

mau nasi jagung atau nasi empok?



Untuk anda penggemar lesehan bisa memilih tempat makan di luar warung. Terdapat sebuah gazebo panjang yang memuat tiga meja yang terpisah. Di sebelah gazebo tersebut berdiri sebuah mushola mungil yang nampak sejuk, karena separuh dindingnya berupa anyaman bambu.


gazebo, area bermain dan musholla mungil yang sejuk



Sedangkan di depan gazebo tersebut terdapat sebuah ayunan dan seluncuran untuk anak-anak. Inilah mengapa saya menyebut warung Lumayan kepanjen ini adalah tempat makan yang nyaman untuk seluruh anggota keluarga.

Mulai dari makanananya yang familiar hingga tempat bermainnya yang membuat anak-anak betah. Jadi kalau kita sedang makan, anak-anak bisa bebas bermain.

Yang lebih unik lagi, ayunan dan papan seluncuran tadi dinaungi oleh tanaman merambat yang sedang berbuah yaitu tanaman gambas atau oyong dan tanaman sejenis labu yang buahnya tidak teralu besar.
Juga ada beberapa ayam kate yang berkeliaran di sekitar situ. Namun mungkin karena takut sama manusia, ayam itu tidak pernah mendekati tempat makan.

Tempat yang nyaman seperti ini akan terasa semakin nyaman apabila harganya juga nyaman di kantong. Untunglah warung Lumayan ini harga makanannya tidak membuat kantong jebol. Jadi anda bisa makan dengan nyaman dan hati tenang hehehe.

Capcus deh kesini, tempat, harga dan makanannya oke. Hanya sayangnya sewaktu saya masuk ke kamar mandinya tidak terdapat Water Closet. Mungkin ada tapi di kamar mandi yang lain.

Warung Lumayan benar-benar rekomended untuk anda yang mencari tempat makan dengan menu familiar dan tempat yang nyaman untuk seluruh anggota keluarga.



labu yang sedang berbuah, warnanya memberi kesan ceria




abaikan labunya, perhatikan backgroundnya : sawah yang menghijau menghampar, makan pun semakin nikmat


gambas pun tak ketinggalan berbuah lebat

You Might Also Like

1 comments