cerita

Hai Emak, Ini Loh Salah Satu Cara Hemat untuk Liburan

22.12.00


cara hemat liburan


Setiap orang punya kriteria sendiri-sendiri mengenai bagaimana liburan yang menyenangkan itu. Ada yang merasa senang jika liburannya ke luar negeri. Mengunjungi tempat-tempat terkenal di dunia. Ada yang senang jika liburannya yang dekat-dekat saja, yang penting pergi liburan. Ada yang senang jika liburannya selalu mendatangi tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya. Ada yang senang jika liburannya bisa sekeluarga bareng-bareng. Dan ada yang senang jika liburannya hemat atau gratis. Ehmmm kalau ini sih kayaknya semua orang juga senang ya… hihihi. 


Ya, memang kesenangan orang itu berbeda-beda, dan kita harus memahaminya. Kalau saya sih paling senang itu jika liburan bersama keluarga. Anak-anak sama Bapaknya anak-anak sekalian, tapiii… Ada tapinya. Pak suami itu kerjanya kebalikan sama orang-orang. Disaat yang lain pada tidur, Pak suami kerja. Disaat para pekerja lainnya libur, Pak suami juga kerja. Tanggal merah pun kadang eh sering kali beliau juga kerja. 

Kadang suka bingung kalau mau liburan bareng. Karena mencocokkan waktu libur sekolah anak-anak dengan jam kerja suami itu susah banget. Jadi kalau mau liburan bareng ya salah satu kudu berkorban waktu. Mensiasatinya adalah dengan merencanakan liburan jauh-jauh hari. Dengan demikian, jika menemukan waktu yang cocok, Pak Suami bisa segera minta izin ke atasan. 

Urusan memilih tanggal itu urusannya emak-emak dong, secara emak yang tahu jadwal ujian sekolahnya anak-anak. Jadi pak Suami tinggal nurut saja. Dan ternyata di bulan Februari ada tanggal merah, pas sekali tanggal merahnya adalah hari Rabu. Jadi, akan ada hari terjepit nih, hmmm waktu yang tepat buat liburan. Kalaupun anak anak harus bolos atau Pak Suami harus cuti, enggak perlu lama lama, cukup bolos dan cuti di hari terjepit saja. Asyik kan? Tapi kalau mau lebih lama lagi liburannya, nanti bisa liburan lagi pas lebaran 2019.

Sebagai menteri keuangan rumah tangga, emak juga harus jeli. Karena jika emak kurang teliti, maka anggaran belanja akan bocor kemana-mana. Menteri keuangan yang baik harus menghindarinya dong. 

Baiklah, setelah melalui beberapa kali musyawarah mufakat, akhirnya emak juga yang kebagian cari tiket dan hotel untuk liburan. Tapi mau kemana kita? 

Untuk urusan ini emang emak paling jago! Terbukti setelah googling dan tanya sana-sini, emak akhirnya menemukan paket yang hemat. Iyeees… ternyata Traveloka menyediakan paket untuk pesawat dan Hotel! 

Dan tahukah teman-teman semuanya, kalau paket pesawat plus hotel ini membuat anggaran kita jadi lebih hemat 20% tanpa kode promo apapun. Selain lebih hemat biaya, paket pesawat plus hotel ini juga mempermudah dan tentu saja hemat waktu. Bayangkan, di situs yang sama di waktu yang sama kita bisa mendapatkan 2 hal krusial dalam travelling, yaitu tiket pesawat dan hotel hanya dalam satu kali transaksi. Wagelaseh… 

Lumayan juga hemat 20%, anak-anak bakalan senang. Karena jatah jajan mereka bakalan bertambah. Eh bukan cuma anak anak saja yang seneng, emaknya pun ikut happy. Kalau Pak Suami sih, yang penting anak istrinya senang, beliau juga senang, gitu aja.

agar liburan hemat

Akhirnyaaaa… Bali menjadi liburan impian kami sekeluarga. Awalnya masih ragu-ragu saat mencari tiket pesawat plus hotel ke Bali, namun ternyata ada banyak sekali pilihan hotel yang harganya sangat kekeluargaan, maksudnya hemat gitu…. 

Bukan itu saja, melalui Traveloka, kita juga bisa melihat testimony pengunjung sebelumnya. Jadi bisa buat bahan pertimbangan dalam memilih hotel yang di maksud. Saya mungkin orang yang gampang terpengaruh, untuk urusan testimony ini saya benar-benar memilih yang menurut saya paling banyak positifnya. Untunglah Traveloka menyediakan kolom untuk itu.



Karena saya melakukan pemesanan pesawat+hotel, maka saya dapat potongan harga sebesar 20%. Kalau membeli tiket pesawat dan hotel terpisah saya harus membayar Rp 11.274.646. Karena saya memesan paket tiket pesawat plus hotel, saya mendapat potongan sebesar 3.369.358. Sehingga saya hanya perlu membayar sebesar Rp. 8.105.288. 

Lumayan juga potongan harganya ya, bisa dipakai buat makan besar dan biaya keliling-keliling di Bali nih. Uwoow… 

Oh ya, pemesanan tiket pesawat + hotel ini selain lebih hemat 20%, lebih mudah dan hemat waktu ternyata juga memiliki kemudahan lain, yaitu bisa dibayar dengan berbagai metode. Kini siapapun bisa melakukan transaksi lewat traveloka. Karena pembayarannya sangat mudah.

cara hemat untuk liburan


Seperti yang kita lihat pada gambar diatas, Traveloka bisa menerima berbagai metode pembayaran, yaitu melalui 

- Transfer (ATM/SMS Banking/e-Banking/bank teller)
- ATM (seluruh ATM dengan logo ATM Bersama, Prima, dan Alto)
- Kartu Kredit (Visa/Mastercard)
- Internet Banking (BCA KlikPay, Mandiri ClickPay, dan CIMB Clicks)
- Indomaret
- Alfamart

Dan pastikan Anda hanya melakukan transfer ke rekening atas nama PT Trinusa Travelindo dan bukan rekening atas nama pribadi. 

Senangnya hati ini jika mendapatkan yang hemat-hemat, kalau emak emak eh teman-teman semua, nemu yang hemat gini pada senang apa enggak? Yuk rencanakan liburan sejak jauh hari, siapkan kalender dan cari tanggal yang tepat. Siapa tau ada tanggal merah, jadi tidak perlu cuti lama-lama. Jangan lupa cek ricek paket pesawat plus hotel di Traveloka biar lebih hemat. 


You Might Also Like

2 comments

  1. Sangat menginspirasi sekali mbak, boleh deh nanti di terapkan hihi.

    BalasHapus
  2. Wih... Jadi pengen coba caranya buat ngisi libur maulid ntar

    BalasHapus